Ratusan ternak di Kabupaten PPU ikut asuransi. Bila terjadi sesuatu pada ternak maka peternak akan mendapat uang Rp10.000.000. (foto : ANTARA)

PENAJAM PASER UTARA, iNews.id – Kondisi peternak saat ini tengah dibuat galau dengan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK). Memberikan rasa nyaman, ratusan sapi di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) ikut asuransi, bila terjadi sesuatu pada sapi mereka akan mendapat penggantian Rp10.000.000.

Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kabupaten PPU Arief Murdyatno mengatakan, 200 ekor sapi telah diasuransikan. Peternak mengikuti program Asuransi Usaha Ternak Sapi/Kerbau (AUTSK).

“Akan mendapat penggantian Rp10.000.000 jika terjadi sesuatu pada sapi,” katanya, Minggu (26/6/2022)

Dijelaskan, risiko yang dijamin dalam asuransi ini adalah sapi yang mati karena penyakit, mati karena kecelakaan, mati karena beranak, dan hilang karena kecurian.


Editor : Febrian Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network