Kopaska Gagalkan Penyelundupan Narkoba di Perairan Sebatik, Sempat Diwarnai Kejar-kejaran
Upaya ini diabaikan, speed boat tersebut tetap melaju dengan kecepatan tinggi. Saat pengejaran, tampak ABK speed boat membuang bungkusan plastik besar ke laut.
Tim kemudian menghentikan pengejaran karena speeed boat tersebut memasuki perairan Tawau Malaysia. Tim kemudian kembali dan menyisir perairan untuk mencari bungkusan yang dibuang ABK speed boat tersebut.
“Akhirnya tim menemukan narkotika jenis sabu-sabu seberat 1.018 gram dan kurang lebih 500 butir pil ekstasi,” ujar Danlanal Nunukan Letkol Laut (P) Handoyo dikutip dari Dinas Penerangan TNI AL (Dispenal), Rabu (1/5/2024).
Menurutnya, penggagalan penyelundupan ini merupakan keseriusan dan sinergitas TNI AL dengan aparat keamanan serta penegak hukum yang ada di Kabupaten Nunukan ini, dalam rangka untuk pemberantasan peredaran narkoba.
Editor: Kurnia Illahi