BALIKPAPAN, iNews.id – Pada Rabu (20/4/2022), Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Timur (Kaltim) Hadi Mulyadi mendadak berhenti di Jalan Tol Balikpapan-Samarinda. Hal ini lantaran Wagub Kaltim mendapati adanya kecelakaan lalu lintaas di KM 48 B.
Wagub Kaltim sebenarnya dalam perjalanan menuju Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Balikpapan sekitar pukul 06.28 WIB. Lalu terlihat sebuah kendaraan jenis Toyota Avanza bernomor polisi KT 1226 NH dengan posisi terbalik.
Cegah Kecelakaan KRL Terulang, Pengendara Diminta Dahulukan Kereta di Perlintasan Sebidang
Hadi Mulyadi meminta sopirnya berhenti, untuk melihat kondisi tujuh orang korban yang yang salah satu korban merupakan anak-anak.
Para korban berada di pinggir jalan menunggu petugas tol dan ambulans.
Hadi Mulyadi langsung mendatangi dan menanyakan kondisi korban yang masih dalam kondisi syok. Dua orang korban mengalami luka ringan.
“Sabar ya, kecelakaan ini diambil hikmahnya, dan semuanya selamat, mudah-mudahan semuanya aman, setelah diobati bisa kembali melanjutkan perjalanan,” kata Hadi dikutip dari akun Instagram Pemprov Kaltim @pemprov_kaltim, Rabu (20/4/2022).
Editor : Dita Angga Rusiana
Follow Berita iNewsKaltim di Google News