BALIKPAPAN, iNews.id - Warga di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) digegerkan dengan ditemukannya ibu dan anak tewas di kamar salah satu guest house, Kelurahan Gunung Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Sabtu (15/4/2023). Kedua korban yakni AM (36) dan anaknya M berusia 7 tahun.
Berdasarkan keterangan polisi, sang anak diperkirakan sudah meninggal beberapa hari yang lalu. Sebab, saat ditemukan sang anak sudah dalam kondisi membusuk. Sementara sang ibu dipastikan belum lama meninggal.
"Saya masih bertemu ibunya (AM) jam setengah sembilan pagi. Saya panggil ibu itu karena ada bau menyengat dari dalam kamar apalagi ibu ini belum bayar sewa dua mingguan terakhir," kata pengelola guest house Rahmat.
Rahmat mengatakan, pada pertemuan pagi hari itu, AM mengaku bahwa anaknya berada di dalam kamar. Sementara untuk urusan sewa akan diselesaikan selepas zuhur.
"Setelah zuhur saya sempat chat, AM juga masih merespons," ungkapnya.
Editor : Candra Setia Budi