get app
inews
Aa Text
Read Next : PWNU Kaltim Terima Sapi Kurban Berbobot 650 Kg dari Kadin Indonesia

Indeks Demokrasi di Kaltim Tahun 2020 Peringkat Tiga Nasional

Kamis, 17 Maret 2022 - 14:10:00 WIB
Indeks Demokrasi di Kaltim Tahun 2020 Peringkat Tiga Nasional
Ilustrasi Pemilu (Foto: Ilustrasi/Ist)

SAMARINDA, iNews.id - Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) di Kalimantan Timur (Kaltim) pada tahun 2020 berada di posisi ketiga secara nasional setelah DKI Jakarta dan Jawa Barat. Capaian itu menunjukkan kehidupan berdemokrasi di kaltim berjalan dengan baik.

"Maka Kaltim layak menjadi barometer demokrasi secara nasional," tegas Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Kaltim Deni Sutrisno mewakili Gubernur Kaltim saat membuka Sosialisasi Indeks Demokrasi Indonesia di Kaltim tahun 2022, yang dilaksanakan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kaltim di Ballroom Crystal Hotel Mercure Samarinda, Kamis (17/3/2022).

Deni menambahkan posisi ini perlu dipertahankan bahkan ditingkatkan. Hal ini harus terus dibarengi dengan upaya peningkatan kesadaran berdemokrasi masyarakat yang diimplementasikan dalam kehidupan sehari hari.

"Untuk menjadi masyarakat yang demokratis diperlukan berbagai upaya, diantaranya pendidikan kewarganegaraan untuk membentuk warga negara yang demokratis, berkeadaban, cerdas dan bertanggung jawab bagi kelangsungan hidup bangsa dan negara," tandasnya.

Deni mengatakan demokrasi harus dijadikan prinsip hidup bersama. Hal itu harus bisa dibuktikan dalam bertindak dan menyikapi berbagai hal atau isu-isu yang terjadi di dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Apalagi suhu politik di tanah air sudah mulai naik meskipun Pemilu Presiden, pemilihan anggota legislatif maupun pemilihan kepala daerah tahun 2024 masih relatif lama.

"Masing masing pada 14 Februari dan 27 November di tahun2024," ujarnya.

Editor: Dita Angga Rusiana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut